Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern

    KEGIATAN UPT PPD BATAM CENTRE BULAN APRIL 2021

    Posted by : admin

  • 17 May 2021
  • 329 Viewer
blog-img-10

Memulai awal bulan April tahun ini, UPT PPD Batam Centre tetap dalam semangat prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, semua tempat-tempat pelayanan UPT PPD Batam Centre baik dari Samsat Corner, Samsat Keliling, Samsat Bergerak, Jempol Sapri, Samsat Kontainer, Drive Thru, dan pelayanan di Gedung Graha Kepri juga tetap memberikan pelayanan prima. UPT PPD Batam Centre juga tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah dalam melakukan pelayanan, petugas juga mengingatkan kepada wajib pajak yang terkadang tidak mematuhi protokol kesehatan untuk mentaati protokol kesehatan selama berada di tempat pelayanan dan juga saat bepergian kemanapun.

Bulan ini juga merupakan bulan suci Ramadhan yang jatuh pada pertengahan bulan April ini, sekalipun dalam keadaan menjalankan ibadah puasa, pelayanan di Samsat Batam Centre tetap berjalan dengan baik dan lancar, hanya perubahan jadwal saja yang terjadi selama bulan Ramadhan ini. Oleh karena itu kami tetap menginformasikan bahwa Samsat Batam Centre memiliki media sosial Instagram @samsatbatam dan Facebook Samsat Batam untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan terkait pajak kendaraan bermotor serta info-info lainnya. Selain media sosial, Samsat Batam Centre juga memiliki website samsatbatamcentre.net disini juga bisa mendapatkan informasi tentang Samsat Batam Centre dan juga kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Samsat Batam Centre. Terkait keluhan yang dialami, wajib pajak dapat menghubungi nomor pengaduan Samsat Batam Centre yaitu 0811-668-7177.

Bulan ini juga seluruh pegawai di UPT PPD Batam Centre sudah mengikuti vaksinasi kedua dalam rangka meningkatkan imunitas dan antibodi dalam tubuh untuk melawan virus. Sekalipun telah dilakukan vaksinasi, Kepala UPT PPD Batam Centre Ibu Vira Jiansa Respaty, SH. M.Hum tetap mengingatkan kepada seluruh pegawai untuk mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 5M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas. Selain itu, bulan ini juga UPT PPD Batam Centre telah memilih 2 pegawai teladan yang memiliki dedikasi tinggi dalam pelayanan dan kegiatan lainnya untuk periode bulan Maret dan bulan April. Dengan adanya kegiatan seperti ini maka diharapkan dapat memotivasi pegawai lain untuk meningkatkan kinerja dan dedikasi dalam setiap pelayanan. Kami segenap Keluarga Besar UPT PPD Batam Centre mengucapkan selamat menunaikan Ibadah Puasa bagi seluruh wajib pajak yang menjalankannya.